Sabtu, 17 Oktober 2015

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) mengikuti tes potensi akademik/TPA Bappenas untuk masuk pasca sarjana doktoral IPB (Foto: MSU)
Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) mengikuti tes potensi akademik/TPA Bappenas untuk masuk pasca sarjana doktoral IPB (Foto: MSU)

Aher Mau Susah Ikut Tes S3 IPB

BOGOR, FOKUSJabar.com: Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) mengikuti tes potensi akademik/TPA Bappenas untuk masuk pasca sarjana doktoral IPB, Minggu (18/10) pagi ini.
Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) mengikuti tes potensi akademik/TPA Bappenas untuk masuk pasca sarjana doktoral IPB (Foto: IST)
Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) mengikuti tes potensi akademik/TPA Bappenas untuk masuk pasca sarjana doktoral IPB (Foto: MSU)
Sekalipun gubernur, prosedur resmi yang cukup rumit tetap diikuti oleh orang nomor satu di Jawa Barat di Ruangan Mawar Gedung Sekolah Pascasarjana IPB Kampus Baranangsiang, Jl Pajajaran, Kota Bogor.
Menurut Aher di lokasi ujian, dirinya wajib mengikuti prosedur resmi yang diterapkan pihak kampus. Sebab, suri tauladan sangat penting bagi masyarakat keseluruhan.
“Gubernur itu jabatan publik, tapi sebagai mahasiswa ya ikut prosedur mahasiswa saja seperti pada umumnya,” katanya kepada FOKUSJabar.com.
Dalam tes pagi ini, ada 250 soal dari Bappenas yang akan ditempuh durasi tiga jam dari jam 09.30 hingga 13.00 tanpa ada jeda istirahat.
Agar bisa lulus doktoral, yang rencananya jurusan Ekonomi Kelautan Maritim, Aher diharuskan menembus skor TPA minimal 500.
Aher terpantau duduk di kursi barisan ketiga sebelah kiri, atau persis di depan pintu masuk dengan nomor urut 181015045. Hasil tes sendiri bisa dicek mulai Rabu, 21 Oktober, baik diambil sendiri ke Bappenas Jakarta atau dikirim ke kampus IPB dan atau rumah peserta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar